Friday, February 20, 2009

Akses Informasi Tagihan Listrik Secara Online

Sebagai bentuk layanan kemudahan PLN kepada pelanggannya, PLN menyediakan fasilitas mengakses informasi tagihan listrik melalui internet. Cukup dengan menyertakan 12 digit nomor rekening listrik pelanggan sebagai informasi login, pelanggan dapat melihat besarnya tagihan listrik dari waktu ke waktu.




Situs informasi billing tersebut dapat diakses melalui alamat: http://202.162.217.251/info_billing/index.php


Setelah berhasil login, akan ditayangkan menu akses tagihan bulan tertentu. Ada informasi menarik seputar biaya tagihan. Jika tagihan bulan yang dimaksud lebih kecil dari bulan sebelumnya, maka akan ditambahkan informasi:
Tagihan listrik anda menurun Rp. xxx dari tagihan bulan sebelumnya.
Terima kasih anda sudah berhemat Listrik, mohon dipertahankan.


Demikian pula jika besarnya tagihan lebih besar dari jumlah sebelumnya, akan ditayangkan informasi:
Tagihan listrik anda meningkat Rp. xxx dari tagihan bulan sebelumnya.


Tagihan Jangka Waktu

Selain dapat mengakses informasi tagihan bulan tertentu, disediakan pula informasi tagihan jangka waktu. Anda dapat mengaksesnya melalui menu yang terletak di sebelah kiri.


Berikut contoh hasil informasi tagihan berjangka waktu:


Selain menampilkan data berbentuk angka, juga ditayangkan data dalam bentuk grafis yang tentunya lebih informatif. Grafik yang ditayangkan adalah bertipe batang (bar), lingkaran (pie) dan garis (line). Berikut gambar dari masing - masing grafik:

Grafik batang tagihan listrik


Grafik lingkaran tagihan listrik


Grafik garis tagihan listrik


Jangan lupa untuk logout jika sudah selesai.


No comments:

Post a Comment